ngeblogku agak kembali.
Tidak mesti menghasilkan satu tulisan memang. Seperti hari ini. Hari
ini, aku tergerak mengubah sedikit tampilan luar blogku. Tentu saja
masih ber default biru. Hanya saja nuansa birunya yang berbeda.
Hasil ubek-ubek background, 4-5 tahun lalu, aku masih simpan beberapa
nuansa biru yang berbeda. Dan hari ini, mataku tak bisa mengelak dari
biru yang satu ini. Dari judul filenya saja sudah bagus, Angel in
Clouds. Bukan malaikat orang-orang muslim pastinya. Gambar banyak
bayi2 kecil dalam lautan awan biru-bernuansa biru.
Background ini sukses aku pasang dibagian kotak blog.
Tampak pas dengan background bawaan yang biru undergroundis (istilah
pribadi :D).
Hal yang paling menyenangkan dengan kegiatan oprek ini, saat apa yang
kita mau, benar2 tampil. Misal, sebelum oprek2 tadi, kotak blogku yang
ditengah tampak tidak balance. Ada jeda sekitar 30pixel dibatas
kanannya. Setelah set ulang lebar kotak menjadi 433pixel, kesannya
sudah pas/seimbang.
Kemudian, beberapa link aku edit ulang. Ada image lomba blog dari
tahun 2006 (sebenarnya, biar pada tahu, blogku pernah ikut lomba :D).
Ada juga slide keluarga. Sebelumnya disidebar kiri dan kanan, sekarang
aku gabung semua disidebar kanan.
60%, pekerjaan oprek hari ini memuaskan.
PR berikutnya, mengumpulkan link2 blog/MP temen milis BA. Memasangkan
tautan read more dipostingan2 panjang macam catper. Dan yang
terpenting, kembali mengisinya dengan sebanyak mungkin tulisan.
Insyaallah, amin.
Post a Comment
Post a Comment