Link Banner

Cashless Praktis SPOTS di Wendys dan Cha Time Mataram Lombok

Salah satu cara menghabiskan quality time bersama keluarga, yaitu hang out di pusat perbelanjaan terdekat di pusat kota. Bahkan, kadang-kadang bisa sampai menghabiskan waktu seharian. Nah, di me family time ini, tak jarang masing-masing anggota keluarga ingin belanja ini dan itu. 

Kini, di era teknologi 4.0, perangkat kasir di beragam gerai hampir selalu dilengkapi –juga, dengan beragam mesin EDC. Tak ayal, siapa pun yang telah siap bertransaksi cashless (minim uang tunai), menyambut baik pelayanan ini. Alasan lain, harga mesin EDC ini pun masih terjangkau. Terutama, karena layanan ini umumnya disediakan oleh pihak lembaga keuangan, yang nasabahnya sering melakukan transaksi di gerai-gerai tersebut. 

Mbak Dewi di Cha Time kota Mataram, membantu saya membayar dengan debit BCA saya. Dokpri
Meski di sisi lain, sudah tersedia layanan kurir online, namun kemudahan bertransaksi non tunai ini dimanfaatkan oleh banyak kalangan masyarakat. Baik keluarga pekerja kantoran, para freelancer, sampai para driver dari beragam kurir online yang eksis saat ini. 

Kenalan Yuk dengan SPOTS-nya GoJek 


Persis seperti judul dari tulisan ini, salah satu mesin EDC yang dipergunakan di perangkat kasir, adalah SPOTS. SPOTS sendiri, merupakan aplikasi kasir online (sistem Point on Sale) untuk mengelola pesanan. Mesin EDC ini dikeluarkan oleh GoJek, dimana saat ini sudah tersebar di 15.000 outlet di seluruh Indonesia. 

Sebagai bagian dari layanan GoJek, harga mesin EDC SPOTS akan seimbang dengan transaksi yang dilakukan melalui mesin pembayaran ini. 

Di kota Mataram - Lombok, dua gerai favorit keluarga dan juga ‘keluarga’ baru saya di Madrasah Alam Sayang Ibu (MSI), juga telah menyediakan SPOTS sebagai pilihan metode pembayaran. Dua gerai ini berlokasi di salah satu mall di sisi timur kota. 

Yang pertama, adalah Wendy’s. Meski masih menggunakan jenis mesin EDC SPOTS yang lama, namun supervisor Wendy’s dengan ramah melayani pertanyaan saya, juga konfirmasi apakah perangkat kasir dari GoJek ini menerima debit ATM BCA atau tidak. 

SPOTS 'generasi awal' di Wendy's Transmart Mataram, yang baru bisa terima pembayaran dari saldo GoPay saja. Dokpri
Iyap, rekening bank saya masih awet di bank yang identik dengan warna biru ini. 

Selanjutnya, ketika masih terasa haus, dan mengajak Miss Popy (teman sekamar saya, bagian dari guru madrasah khusus asrama putri MSI) merasai Thai Tea di Cha Time, yang bertugas di gerai saat itu juga sama ramahnya. Si mbak cantik, bersedia menjelaskan dengan singkat, jenis kartu debit yang bisa dipergunakan di mesin EDC SPOTS. Yang waktu itu tersedia di antara berbagai jenis perangkat kasir lainnya. 

Sobat GoJek ya Sobat SPOTS juga 


Nggak bisa nggak buat segera setuju dengan pernyataan di atas. Bagaimana tidak, keberadaan SPOTS, akan sangat membantu para pengguna loyal GoJek. Juga dengan pertimbangan, harga mesin EDC ini yang terjangkau oleh berbagai jenis gerai. 

Pilihan pembayaran yang bisa dilakukan di SPOTS, bisa debit ATM BCA, akun GoPay sendiri, serta beberapa debit ATM dari bank-bank ‘plat merah’ di Indonesia. Jadi, jangan khawatir, kapan pun ingin jajan atau transaksi, SPOTS akan memudahkan pembayaran cashless kita. 

SPOTS, di antara beragam perangkat kasir lainnya. Dokpri
Antri dengan baik, menunggu minuman favorit dan membayar via SPOTS. Dokpri
Ah iya, tambahan info lainnya, SPOTS merupakan POS + EDC + Printer. Dengan kata lain, All In One Device. Harga mesin EDC SPOTS ini sangat terjangkau, manalagi sudah terintegrasi pula dengan sistem pembayaran GoJek.

SPOTS pun bisa dimanfaatkan gerai sebagai mesin kasir. Seperti segelas Americano panas saya, di Breeze Coffee, Guest House Rumah Lombok. Satu akomodasi femes bagi para backpacker, yang juga dekat lokasi pusat kuliner Sate Rembige Lombok.

"Iya, mbak. Meski bayar cash, saya menggunakan SPOTS ini hanya untuk mencatat transaksi mbak," urai kasir Breeze Coffee, menjawab penasaran saya, mengapa pembayaran cash di 'klak-klik' di SPOTS.

Struk pembayaran cash segelas Americano panas, diprint di SPOTS. Dokpri
Akhirnya, para pelanggan setia GoJek, juga auto semakin betah bertransaksi di gerai Anda. Ya itu, karena mereka bisa melakukan pembayaran, meski misal sedang lupa reload saldo GoPay mereka. Ibarat kata, menjadi mudah hampir bagi semuanya. Baik merchant atau gerai yang partner GoJek, GoJek sendiri, dan utamanya pelanggan.

Nah , tunggu apalagi. Segera konfirmasikan ke GoJek, agar gerai Anda juga menyediakan SPOTS sebagai pilihan pembayaran cashless. Tingginya transaksi yang menggunakan SPOTS, akan segera mengimbangi investasi Anda, pengganti dari harga mesin EDC ini sendiri. 

Selamat menjual dan berbelanja ^^

Related Posts

There is no other posts in this category.

33 comments

  1. Enak ya sekarang, belanja-belanja di gerai atau jajan di restoran favorit bisa bayar pake Mesin EDC Spots.

    Terlebih mendukung kartu debit, bikin nyaman pokoknya ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul, pembayaran jd lebih praktis. saya jg kalau jajan di mall, selalu lirik chatime dan sukanya bayar pakai gopay. tinggal scan di struk yg keluar dari spots

      Delete
    2. Serunya, banyak pengalaman praktis dari para pengguna SPOTS.
      Semoga semakin meluas ke banyak kota dan semakin banyak gerai yang memanfaatkan.

      Delete
  2. Suka banget pembayaran model gini jdnya g repot y mb n aman

    ReplyDelete
  3. Sekarang jadi makin praktis buat bertransaksi, ya. Aku juga nemu mesin spots ini di mana2

    ReplyDelete
  4. Waw gojek merambah bisnis EDC juga ya, yang sebelumnya ranah Bank. Baru tau nih. Era digitalisasi makin kencang ya. Semua mesti siap berubah dan bersaing, pelanggan dan penjual yang nantinya akan memilih EDC mana yang paling menguntungkan untuk semua ya.

    ReplyDelete
  5. Ah ini nih fasilitas yang bikin belanja atau jajan makin praktis. Cashless udah masanya menjadi pilihan gaya hidup kaum milenial ya

    ReplyDelete
  6. Aku jadi pengen buka usaha gara2 SPOTS soalnya bikin gampang pencatatan transaksi

    ReplyDelete
  7. Wih keren nih. Dengan begini gerai makin banyak pelanggan. Pelanggan juga makin seneng ga repot sediain uang tunai lagi ya

    ReplyDelete
  8. Aku jadi tahu SPOTS gara2 bulikku Punya gerai Burkeb. Ternyata manfaatnya banyak banget. Nggak cuma jadi mesin EDC tapi juga bisa mengelola transaksi jual Beli. Kalau aku senengnya karena nerima Pembayaran pakai debit juga sih. Hehe. Soalnya nggak Punya dompet digital.

    ReplyDelete
  9. Transaksi di gerainya jadi lebih rapi ya pencatatannya dengan spots ini ngga mesti bayar dengan gopay...tapi bisa juga untuk cash..

    ReplyDelete
  10. Sekarang apa-apa serba digital dan mudah ya, termasuk aplikasi SPOTS ini yang multifungsi.

    Aku auto pengen minum boba deh, Bunsal ��

    ReplyDelete
  11. sekarang jamannya dah ganti pakai spots ya, jadi pengen ikutan pakai karena lebih praktis, gampang, dan aman pastinya

    ReplyDelete
  12. Sekarang enaknya ya, Mbak. SPOTS ini sudah banyak digunakan oleh berbagai pelaku usaha di berbagai kota. Bakan kemarin teman saya beli kue Dongkal saja, penjualnya pakai SPOTS. Jadi semakin mudah dan cepat proses pembayaran juga.

    ReplyDelete
  13. Sudah banyak ya sekarang yang pakai SPOTS ini, saya pribadi juga bayar cashless karena sudah jarang bawa uang cash banyak-banyak :D

    ReplyDelete
  14. Zaman sekarang memang serba mudah semua. Mau bayar2 pun ga sulit, cukup dengan kartu debit dan sejenisnya

    ReplyDelete
  15. Pelaku usaha pakai SPOTS memudahkan banget. All in one device ya, Kak. 😊😊😊 Gak perlu susah. Perawatannya murah dan mudah. TOP banget.

    ReplyDelete
  16. Pembayaran jadi lebih simpel dan mudah bersama mesin EDC spots dari perusahaan Gojek

    ReplyDelete
  17. Berkat SPOTS belanja di gerai manapun bikin mudah ya mbak. Terlebih mesin ini bisa digunakan untuk printout mirip mesin kasir. Pasti mau belanja apapun gak bakal takut bila gak bawa dana cukup. SPOTS ini luar biasa manfaatnya.

    ReplyDelete
  18. Sayang di Bengkulu gojek belum ada, jadi yang make mesin SPOTS masih tidak begitu banyak. Padahal menurut saya yang paling baik ya mesinnya spots.

    ReplyDelete
  19. Wah semakin banyak ya menggunakan spots? Asseeek... Mau jajan sekarang gak perlu bawa uang banyak. Asalkan bawa hp ataupun kartu debit, jajan di manapun oke-oke aja..

    ReplyDelete
  20. Wah semakin banyak ya menggunakan spots? Asseeek... Mau jajan sekarang gak perlu bawa uang banyak. Asalkan bawa hp ataupun kartu debit, jajan di manapun oke-oke aja..

    ReplyDelete
  21. Budaya cashless itu memudahkan banget karena jadi tak ribet bawa uang cash atau misalnya perlu bawa ya bawa seperlunya saja. Kalau jajan bisa pakai debit itu sekalian juga pencatatan keuangan kan jadi otomatis ya. Akhir-akhir ini kalau jajan aku jadi suka merhatiin gerainya udah ada mesin edc SPOTS gini tidak? Kalau ada bisa scan QRCode atau pakai debit saja

    ReplyDelete
  22. Sekarang udah banyak nih kak Mesin EDC SPOTS, karena skrng sudah banyak pedagang yang tau kalo sekrang sudah zamannya cashless ��

    ReplyDelete
  23. Mesin EDC SPOTS sudah banyak digunakan oleh pedagang dan gerai resto ya :) mempermudah kita dalam bertransaksi meski gak bawa uang tunai

    ReplyDelete
  24. Ini enak ya jadi bisa bayar pakai gopay dong hehe. Kalau di kotaku nggak hanya di gerai2 besar kak tp gerobakan di pinggir jalan udah pakai spots :D

    ReplyDelete
  25. ppemanfaatan teknologi saya sangat suka apalagi di kota saya juga ada loh menggunakan eds spots hehe

    ReplyDelete
  26. Selalu salut dengan inovasi dari Gojek. Tidak hanya memudahkan dalam layanan tranportasi tapi juga merambat ke jasa transaksi jual beli dengan menghadirkan EDC SPOTS ini. Keren deh :)

    ReplyDelete
  27. Baca postingan ini jadi pengen ke Mall nih aku, Mbak. Bener banget kalau jalan-jalan ke Mall itu bisa dijadikan we time bersama keluarga tercinta.

    ReplyDelete
  28. Wah jadi makin semangat ya Mbak jadi bagian dari cashless society dengan adanya spots ini mana bisa dipakai untuk semua kartu debit.

    ReplyDelete
  29. wah kalo chatime, aku paling suka rasa roasted milk tea :D

    ReplyDelete
  30. Ada SPOTS, membuat transaksi menjadi mudah termasuk untuk UMKM hingga ke restoran seperti Wendy's hingga Cha Time.. Cashless seperti ini membuat transaksi tidak ribet dengan biaya alat yang terjangkau.

    ReplyDelete

Post a Comment